Senin, 26 Juni 2017

Manfaat Beras Organik

Beras organik merupakan beras yang dihasilkan melalui proses-proses organis yang ditanam dan disemai di tanah yang ramah lingkungan, 100% tidak menggunakan pestisida kimia dari awal penanaman sampai pada proses pengolahan menjadi beras yang siap dikomsumsi.Penanamannya menggunakan kompos dan pupuk hijauan, maupun Pupuk Bio Hayati serta pemberantasan hama menggunakan pestisida alami yang dihasilkan dari daun-daunan dan buah-buahan yang difermentasikan secara alami. Proses organis itu sendiri akan dapat memperbaiki struktur dan kesuburan tanah, serta membangun ekosistem yang berkelanjutan tentu hal ini yang menjadikan harganya lebih mahal dibandingkan dengan beras non organik.

Keunggulan Beras Organik


Secara klinis Beras Organik mengandungan nutrisi dan mineral yang tinggi. Struktur glukosa, karbohidrat dan proteinnya mudah terurai dan dicerna sehingga aman dan sangat baik dikonsumsi bagi penderita diabetes. Beras Organik juga mencegah kanker karena tidak mengandung zat-zat kimia yang memicu sel-sel kanker dalam tubuh. Jika beras organik di konsumsi secara rutin akan membantu penderita diabetes mengontrol kadar gula, jantung, asam urat darah tinggi dan juga vertigo.

Beras organik memiliki rasa dan aroma yang cukup menggugah selera sehingga tidak heran jika harganya cukup mahal jika, dibandingkan dengan beras biasa. Pada beras biasa yang banyak beredar, beras-beras tersebut mengandung banyak sekali zat berbahaya akibat penggunaan pestisida serta zat kimia lainnya. Penggunaan zat kimia juga pestisida tersebut juga buruk bagi kesuburan tanah hingga menimbulkan pencemaran lingkungan. Adapun keunggulan beras organik dibandingkan dengan jenis beras biasa adalah :

  • Bebas dari pengawet juga pemutih
  • Bebas dari pupuk kimia juga penggunaan pestisida
  • Diuji oleh badan sertifikat uji mutu
  • Dapat memperpanjang tubuh
  • Terhindar dari banyak ragam penyakit
  • Kaya akan serat
  • Nasi lebih pulen dengan aroma yang wangi dibandingkan dengan jenis beras yang biasa
  • Mencegah kolesterol
  • Terbebas dari produk rekayasa genetika
  • Membuat tubuh lebih sehat

Beras organik serta beragam jenis pangan organik sekarang tengah banyak digalakkan pada masyarakat. Hal ini merupakan salah satu solusi sehat yang dapat menyehatkan manusia. Dengan cara menghindarkan kita dari ragam bahaya penyakit akibat penggunaan bahan kimia serta pestisida yang terkandung pada banyak jenis makanan termasuk di dalamnya beras. Yuk, budayakan mengkonsumsi beras yang aman bagi keluarga, salam dari Wong Tani.

Artikel Terkait

Manfaat Beras Organik
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email